Cara Membuat Attributes di Woocommerce

Pada tutorial Cara Membuat Toko Online WordPress dalam 1 Jam, kita sudah menyinggung bagaimana cara memasukan product jualan ke toko online secara sederhana. Nah pada artikel kali ini opinikoe.com akan menshare tutorial Cara Membuat Attributes di Woocommerce. Biasanya penggunaan attributes banyak sekali dimanfaatkan pada product jualan jenis sepatu dan baju. Tutorial ini akan kita jelaskan secara sederhana sehingga mudah dipahami oleh siapa saja yang membacanya.

Cara Membuat Attributes di Woocommerce

  • Untuk menambahkan product ke toko online, kita harus login terlebih dahulu dalam mode admin. Caranya ketik alamat url https://domain-toko-online/wp-admin, pada browser kesayangan sobat, lalu masukan username dan password yang telah kita set waktu installasi awal.
  • Setelah itu klik product – add product.
  • Setelah berada pada halaman tampilan input product, geser kearah bawah tepatnya pada menu product data.
  • Pada product data pilih variable product Masukan SKU umum product jualan kita pada contoh BLP027, BLP = bajua lengan panjang, 027 = ini merupakan kode product, lihat pada label kertas baju.
  • Tax status : none
  • Tax class : standart
  • Klik attributes, dan klik add. Jika atribut yang dibutuhkan cuma nomor atau size cukup klik sekali add nya, jika butuh atribut warna berarti klik 2 kali dimana 1 untuk warna dan satu untuk size. Ikuti step gambar berikut :
  • Klik variations, dan klik Go. Klik Go sesuai banyak variasi dan warnah yang kita butuhkan. Pada kolom SKU isikan persisi sama dengan SKU yang kita isikan bagian general, pada contoh BLP027, namun kita tambah kode baru dibagian belakang HTS (HT = kode warna hitam, S = ukuran S) sehingga SKU pada variatons menjadi BLP027HTS, yang perlu diingat kode masing-masing SKU baik secara warna dan ukuran tidak boleh sama.
  • Ceklis manage stock
  • Isi regular price, jika kita menawarkan harga diskon maka pada sale price diisi.
  • Isi stock qty, sesuai jumlah produk yang dimiliki berdasarkan warna dan ukuran, jika war hitam ukuran s cuma ada 2, maka diisi 2.
  • Isi weight, isi berat product sesuai berat aslinya agar sistem jne shipping mudah menghitung harga kirim berdasarkan berat barang.
  • Lakukan cara sama untuk membuat variasi warna dan ukuran lainnya.
klik GO sesuai kebutuhan variasi yang akun kita buat
masukan informasi detail product berdasarkan warna dan ukuran. lakukan hal yang sama untuk warna dan ukuran lainnya
Setelah melakukan pengisian seperti gambar diatas, maka hasilnya akan seperti ini. jangan lupa save jika sudah selesai

Demikian tutorial Cara Membuat Attributes di Woocommerce, semoga bermamfaat. Jika ada pertanyaan silahkan tinggalkan pada kolom komentar. Selamat mencoba…